Yggra Union for PC
Yggra Union for PC, kredit: Steam

Yggdra Union, Game Strategi Klasik Akan Hadir di Steam Februari 2023

Yggdra Union, Game strategi klasik era GBA, akan hadir untuk pc game dan bisa dibeli di Steam bulan Februari mendatang.

Yggdra Union Game Boy Advance Klasik

Yggdra Union Battle Screen
Yggdra Union Battle Screen, kredit: Steam

Game RPG taktik atau strategi klasik ini awalnya merupakan game untuk GBA yang di rilis pada tahun 2006. Kali ni game yang berjudul Yggdra Union ini akan hadir di platform baru yaitu pc game di steam. Sting studio sudah mengumumkan bahwa game RPG strategi ini akan dirilis pada tanggal 6 Februari 2023.

Pertama di rilis pada Game Boy Advance pada tahun 2006 lalu, Yggdra Union merupakan game strategi RPG yang bergaya turn-based, dimana Anda akan menggabungkan formasi yang dinamai “union” untuk menaklukkan musuh-musuh Anda. Sempat mendapatkan versi port untuk Playstation Portable atau PSP beberapa tahun setelah kemunculannya di GBA, Yggdra Union belum mendapatkan versi mobile atau seluler atau yang lebih baru generasi Nintendo Switch di Amerika utara.

Untuk versi PC di Steam, Sting akan memperbaiki interface, audio dan subtitle-nya. Sting menyebutkan bahwa early access yang dimulai februari mendatang akan memakan waktu antara tiga hingga lima bulan.  Hal ini bertujuan untuk memperbaiki bila ada bug dan penyesuain fitur pada game sesuai dengan feedback dari para pemain. Yggdra Union menurut Sting akan bisa dimainkan sampai akhir cerita meski masih tahap early access, tapi dengan beberapa penyesuaian, misalkan saja, harga yang akan naik setelah early access ini.

 

Fitur Khusus versi Steam

Dihalaman steam, disebutkan game ini akan mempunyai beberapa fitur khusus yang dulu tidak ada di versi awal. Seperti misalnya fitur penyimpanan otomatis atau autosave yang membuat pemain lebih mudah untuk keluar dari battle dan kembali pada saat battle itu dimainkan. Juga ada fitur mundur seperti game sand of time dari prince of persia, yang memungkinkan pemain bisa membatalkan tindakan yang mereka lakukan yang tidak sesuai dengan rencana Anda.

Selain itu juga ada fitur suara dengan bahasa Jepang dan Inggris yang mudah diganti, serta pada versi pc ini akan ada mode Easy yang memiliki pengaturan tambahan, untuk mereka yang tidak terlalu menyukai tantangan, tapi ingin menyelesaikan alur ceritanya. Perpaduan dari fitur modern dan klasik ini cukup membantu, terutama bagi mereka generasi baru yang tidak terlalu menyukai fitur klasik yang ada pada game RPG khas jepang.

kesatuan yang lebih sempurna

Yggdra Union memang tidak setenar Fire Emblem, tetapi sangat menyenangkan melihat game ini masuk ke Steam. Bagaimanapun juga Yggdra Union memiliki bassis penggemar sendiri yang tentu saja merasa bahagia setelah game klasik dari GBA ini masuk ke steam dan bisa menjadi koleksi abadi para penggemar, meski mungkin sudah tidak terlalu berminat memainkan, tapi memiliki adalah hal yang berbeda rasanya.

Satu lagi, bila ternyata Anda memiliki Steam Deck yang pada dasarnya memindahkan game laptop/pc Anda ke perangkat genggam, sepertinya Anda seolah memainkan versi GBA klasik, tapi di mesin yang lebih canggih.